You are here
Fakultas Teknik UNY Selenggarakan Seminar ELINVO 2016: Transformation of Electronics and Informatics in Daily Life
Primary tabs
Sabtu (24/09), Jurusan Pendidikan Teknik Elektronika dan Informatika FT UNY menyelenggarakan seminar nasional ELINVO (Electronics, Informatics, and Vocational Education) 2016 di Gedung KPLT lt.3 FT UNY. Seminar nasional dengan tema Transformation of Electronics and Informatics in Daily Life: Challenges and Opportunities for ASEAN Economic Community ini menghadirkan dua pembicara Dr. Warsito Purwo Taruno (CEO CTECH Lab) dan Prof. Herman Dwi Surjono, Ph.D. (Pakar Multimedia Pembelajaran). Peserta terdiri dari mahasiswa, dosen, dan para pemakalah dari berbagai universitas di Indonesia, UNS, UGM, UNILA, UNRAM, UNY dan beberapa kampus lain dengan total 263 pemakalah dan peserta.
Ketua panitia Satriyo Agung Dewanto, M.Pd. menuturkan bahwa di era globalisasi dewasa ini dapat dikatakan bahwa perkembangan teknik elektronika dan informatika sangat pesat. Pada era ini, interaksi antar bangsa dari seluruh penjuru dunia semakin intensif, sehingga pasti akan ada berbagai macam dampak (baik positif maupun negatif). Dalam menangkal pengaruh negatif globalisasi tersebut maka harus diperlukan sikap mental yang kuat. Salah satu faktor terpenting dalam pembangunan karakter adalah aspek kualitas pendidikan, pungkasnya.
Untuk mengantisipasi berbagai macam persoalan yang akan muncul karena dampak teknologi tersebut, maka pemerintah saat ini telah mengeluarkan Undang-Undang Informasi dan Transaksi Elektronik (UUITE). Di dalam UUITE dibagi menjadi dua bagian besar, yaitu pengaturan mengenai informasi dan transaksi elektronik dan pengaturan mengenai berbagai macam aktifitas IT yang dilarang. Hal ini dimaksudkan agar pengguna dan juga pelaku bisnis dalam bidang teknologi dan informasi mendapatkan kepastian hukum dalam melakukan transaksi elektronik. Selanjutnya, pada tahun 2015 Masyarakat Ekonomi ASEAN (MEA) telah melakukan penguatan jalinan kerjasama ekonomi melalui perdagangan bebas. Oleh karena itu, pemerintah perlu melakukan penguatan secara strategis penyiapan tenaga kerja terampil dan professional melalui pendidikan kejuruan/vokasi.
Pembicara pertama, Dr. Warsito Purwo Taruno, M.Eng. merupakan peneliti sekaligus enterprenuer juga CEO Edwar Lab di Jakarta. Pemateri berbagi pengalaman berkaitan paten, mem-breakdown pengalaman akademik menjadi sebuah peluang bisnis. Sedangkan Prof. Herman Dwi Surjono, Ph.D lebih mendalam berbicara tentang "gamefication" dalam dunia pembelajaran mulai dari e-learning dan mobile learning. Banyak manfaat dari gamification, diantaranya; kemudahan, flesibilitas, entertain dan meaningfull. Kajur PTEI Dr. fatchul Arifin berharap setelah terselenggaranya Seminar ELINVO 2016 oleh Jurusan Pendidikan Teknik Elektronika FT UNY ini mampu menghasilkan berbagai ide inovatif dan solutif untuk mengembangkan pendidikan teknik elektronika dan informatika. Kontribusi positif tertuang pada kumpulan hasil penelitian atau ide gagasan tentang elektronika dan informatika oleh peserta seminar. Semoga seminar ini bermanfaat bagi semua kalangan, khususnya yang aktif dalam bidang elektronika dan informatika, serta pendidikan vokasional. Salam ELINVO 2016.(mus)
Contact Us
Address : Kompleks Fakultas Teknik Kampus Karangmalang, Yogyakarta, 55281
Telephone : +62 274554686
Email : pte_ft@uny.ac.id
Copyright © 2024,